Jumat, 17 Februari 2012

MENEMPATI HUNIAN BARU

Memiliki sebuah rumah sendiri adalah idaman setiap orang. Kami yang sudah lima tahun mengarungi kehidupan rumah tangga akhirnya bisa merealisasikan harapan dan keinginan tersebut di penghujung tahun 2011 kemarin. Apakah ini termasuk telat atau tidak, entahlah...tetapi satu yang pasti kami merasa senang dengan terwujudnya hal tersebut, walaupun proses memiliki rumah tersebut melalui jalan berliku. Juga bahwa memilikinya tidak dengan uang tunai tetapi melalui KPR di BTN tetap tidak mengurangi rasa bangga kami berdua ( saya dan istri ) yang mengalami dan menjalaninya. 

Ada rasa puas, aman dan nyaman setiap kali pulang kerja karena memasuki rumah sendiri. Juga ada rasa memiliki yang sangat besar sehingga sedikit saja ada masalah dengan rumah langsung dibenahi. Dan begitulah yang kami alami di awal-awal kami menempatinya. Kebetulah kami menempati rumah ini di akhir desember, saat musim hujan. Pada saat hujan itulah kami tahu kalau tembok belakang hasil renovasi yang kami buat masih perlu dibenahi lagi..masih ada rembesan air hujan yang masuk. Satu kali diperbaiki tidak cukup, mesti berulang-ulang kali. 

Kini kami betah tinggal di hunian kami yang baru, walau jarak ke tempat kerja sangat jauh dan menempuh arus lalu lintas yang padat dan medan yang cukup berat, tetapi kami semua menikmatinya dan menyerahkan semuanya ke dalam perlindungan yang kuasa. Itulah satu dari sekian hal yang berubah dalam kehidupan kami sekeluarga di penghujung tahun 2011..... Semoga banyak hal positif juga yang akan menyongsong kami di tahun 2012 ini.....

Senin, 06 Juni 2011

RENTETAN KEJADIAN YANG MENGUJI KESABARAN DAN KETABAHAN

Lima bulan sudah 2011 kita lalui bersama. seperti biasa, pasti selalu ada yang baik juga ada yang buruk yang dialami atau dilalui oleh setiap kita dalam mengarungi hari-hari kehidupan kita. ada pengalaman yang menyenangakan juga yang tidak mengenakkan. Suka dan duka pasti selalu hadir mengiringi keseharian kita. walau belum genap setengah tahun, tetapi rasanya sudah cukup buat saya untuk mencoba merefleksikan atau melihat kembali apa yang sudah saya alami selama lima bulan ini. Banyaknya kejadian yang sedikit banyak menggoncang kenyamanan yang kami alami selama ini membuat saya tidak bisa menahan diri untuk melepaskan ketegangan dengan menuangkannya di catatan kehidupan ini. maka untuk lebih memudahkan saya dalam melihat berbagai kejadian yang kami alami selama ini, akan kubagikan kedalam dua hal yakni peristiwa gembira atau menyenangkan dan peristiwa sedih..

Peristiwa Gembira....

Kabar gembira yang pertama saya dengar terjadi di awal menjelang pertengahan bulan pebruari..Saya dipanggil menghadap direktur SDM rumah sakit, tempat saya bekerja. Sebagai karyawan baru yang "bercasing" lama, perasaan cemas tetap berkecamuk dalam diriku. Tetapi dengan sedikit keberanian saya dengan langkah mantap menghadap beliau. Ketakutan dan  kecemasan yang saya alami sirna setelah saya disodorkan surat yang berisi pengangkatan saya sebagai pegawai tetap lagi. Ini sedikit mengagetkan saya karena datangnya surat ini lebih cepat dari yang saya perkirakan.. saya hanya membutuhkan waktu enam bulan untuk mengembalikan status kepegawaian saya..Saya patut mengucap syukur kepada Tuhan dan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada pihak direksi dan teman-teman karyawan atas kepercayaan yang diberikan kepada saya, sehingga saya bisa diangkat sebagai pegawai tetap secepat itu.
Kabar gembira yang kedua yang sangat luar biasa yang saya alami hadir dibulan April, tepatnya tanggal 21 April, bertepatan dengan perayaan hari Kamis Putih, sore hari jam 15.22.  Peristiwa menakjubkan itu adalah istriku Asri, melahirkan anak kami yang kedua. seorang putra yang gagah  dan kami beri nama ALEXANDER TRISTAN JADE.. Antara kabar gembira yang pertama dengan kabar gembira yang kedua bagi saya sangat luar biasa...terutama karena dengan status saya sebagai pegawai tetap maka jaminan kesehatan untuk diriku dan keluarga saya dapatkan secara penuh. artinya biaya kelahiran istriku masuk dalam jaminan karyawan yang baru saja saya dapatkan...Terima kasih untuk semua kemurahan dan berkatMu Tuhan,lewat orang-orang luar biasa yang ada di sekitar kami..Amin

Peristiwa Sedih....

Kalau ada berita gembira maka berita sedih juga pasti akan hadir menyertai yang memang sudah ditakdirkan untuk selalu berpasang-pasangan dan berjalan seiringan bergantian mengisi lembar kehidupan kita.
Kejadaian menyakitkan Pertama yang kualami adalah tatkala hape (Nokia 5530) kesayanganku hilang diambil orang. pengalaman menyakitkan ini terjadi kurang lebih dua minggu sebelum kelahiran Tristan. Ini memaksa saya mengeluarkan biaya ekstra untuk mencari penggantinya...bukan bermaksud mengharapkan hape ini hilang, tetapi kehilangannya membuat saya mendapatkan hape dgn os android yang lama kuincar.. tetapi prosesnya sangat tidak diharapkan..
Lalu kejadian kedua yang menyesakkan kami adalah ketika Tristan harus opname di rumah sakit karena menderita ikterus atau sakit kuning. Dia hanya dua hari bersama kami di rumah.. Tetapi perpisahan yang sementara itu akhirnya kami sadari bahwa itu adalah yang terbaik buat Tristan karena dia harus mendapatkan perawatan dan pertolongan yang baik dari ahlinya. Syukur kepada Tuhan karena Tristan tidak butuh waktu lama untuk sembuh dari sakit yang dideritanya saat itu. Dia sehat dan bisa berkumpul bersama kami lagi di rumah.
Baru saja senang karena Tristan sudah meramaikan rumah dengan tangisannya, kejadian ketiga kembali membawah kami ke rumah sakit untuk berobat. Yah, istriku Asri harus di periksa karena ada mass atau benjolan di payudaranya yang sebelah kiri. Kondisi yang sangat mengkwatirkan kami. Kami berusaha buang jauh-jauh pikiran yang jelek sambil menghibur diri bahwa benjolan itu adalah Air susu yang tertahan di dalam karena saluran keluarnya tersumbat. jadi itu bukanlah tumor yang sangat membahayakan.. Akhirnya Asri di periksa oleh dokter bedah rumah sakit dan ternyata benjolan itu adalah air susu yang tertahan dan harus dikeluarkan dengan cara di incisi atau dibedah di ruang operasi. walaupun tindakan ini tergolong operasi kecil tetapi Asri harus dibius total karena anaestesi lokal tidak cukup kuat untuk menghilangkan rasa sakit yang ditimbulkan oleh tindakan operasi tersebut. Operasi berlangsung singkat dan lancar, tidak perlu rawat inap. Kesibukan selanjutnya adalah perawatan luka bekas incisi tersebut harus terus di lakukan di rumah. Sampai sekarang ternyata masalah belum selesai, masih ada bagian yang keras di bagian atas incisi. Dan hal tersebut tetap saja mencemaskan kami semua. Terpaksa kami harus bolak-balik ke rumah sakit untuk kontrol ke dokter bedah.
Masalah mama Revan belum selesai, muncul lagi masalah berikutnya yang menimpa anak pertama kami, Revan. Dia menderita sakit Campak atau morbili. kondisinya sangat mengkwatirkan, seluruh badannya merah-merah, mulut sariawan yang menyebabkan dia tidak mau makan dan sulit minum. Beruntunglah dia tidak sampai opname, cukup rawat jalan dengan observasi ketat. Yang kami cemaskan dari sakitnya revan adalah apabila dia menulari adiknya. karena sakit ini sangat gampang menular.

Demikianlah rentetan kejadian yang membuat kami sungguh larut dalam perasaaan cemas dan kwatir. Namun kami tidak putus asa. Kami pasrahkan semuanya ke dalam tangan Tuhan..Semoga bimbingaNya menguatkan kami semua....

Senin, 25 April 2011

DUA PULUH SATU APRIL

Dua puluh satu April adalah salah satu hari bersejarah bagi bangsa Indonesia. Hari dimana seluruh rakyat di ajak untuk mengenang perjuangan tokoh emansipasi wanita, R.A Kartini. Ternyata tidak hanya orang Indonesia yang merayakan tanggal 21 April secara khusus dan spesial...Jauh di Eropa sana, tepatnya di Inggris, rakyat Inggris, khususnya orang-orang di sekitar lingkungan istana kerajaan Inggris juga memiliki makna yang special di tanggal 21 april ini..Orang nomor satu di lingkungan kerajaan Inggris merayakan ulang tahunnya tepat di tanggal tersebut. yah, Ratu Elisabeth merayakan ulang tahunnya pada tanggal 21 april ini..Masih adakah tokoh berpengaruh lainnya yang merayakan ulang tahunnya di tanggal 21 april ini..? atau paling tidak menjadikan tanggal 21 april ini sebagai hari yang paling istimewah..? entahlah, saya sendiri juga belum tahu...Untuk sementara hanya dua di atas yang saya tahu...

Tapi kini, saya dan istri saya pasti menambah satu lagi orang yang perlu dikenang dan patut dirayakan di tanggal 21 april ini..Orang itu adalah ALEXANDER TRISTAN JADE, anak kami yang kedua..Tristan, begitu dia di panggil lahir tepat di tanggal itu juga, 21 April.. Kalau Ratu Elisabeth yang jauh di Inggris sana tidak pernah saya hiraukan hari jadinya selama ini.. R.A Kartini juga yang selama ini mulai luntur dari ingatan saya karena sudah begitu banyak wanita Indonesia yang berdiri sejajar bahkan lebih dari pria, maka kehadiran Tristan yang bertepatan dengan hari jadi dua tokoh berpengaruh itu terpaksa membuat saya untuk menggali kembali sejarah hidup mereka. Paling tidak saya bisa berbagi cerita kepada anak saya kelak tentang sejarah hidup kedua tokoh tersebut, dan secara tidak langsung bisa menularkan semangat dan perjuangan hidup mereka. walaupun keduanya perempuan, tetapi apa yang telah mereka lakukan diakui oleh semua kalangan termasuk kaum adam.
                              Alexander Tristan Jade, anak kami yang kedua...

Semangat itulah yang ingin saya tularkan kepada anak saya, Tristan..Setiap orang tua pasti mengharapkan yang terbaik buat buah hatinya.. Kami akan berusaha untuk memberikan bekal budi pekerti yang baik buat mereka berdua, Revan dan Tristan. Sembari berdoa kepada Yang Maha Kuasa agar kami dimampukan untuk membesarkan kedua buah cinta kami yang juga merupakan titipanNYA dengan penuh kasih sayang.

Senin, 06 September 2010

SERANGGA PENGHISAP DARAH YANG MENJENGKELKAN

Beberapa minggu terakhir,kami semua dalam rumah dibuat pusing oleh ulah binatang penghisap darah yang satu ini.. Mereka berkeliaran sejak matahari tenggelam di ufuk barat, beterbangan mencari mangsa..Yah, serangga penghisap darah yang satu ini memang sangat menjengkelkan...Nyamuk, nama binatang yang menjadi musuh semua orang. Gigitannya tidak hanya sakit dan meninggalkan bekas merah di kulit tetapi juga mendatangkan berbagai macam penyakit, mulai dari yang ringan sampai dengan parah..Demam berdarah, malaria, chikungunya, dan berbagai penyakit gawat lainnya  adalah beberapa contoh penyakit yang timbul dari binatang bersayap penghisap darah ini. 


SEDIKIT FAKTA TENTANG NYAMUK

Nyamuk adalah serangga kecil dengan kaki panjang yang kelihatan rapuh dan berparuh di mulutnya. Nyamuk betina dilengkapi dengan paruh seperti tombak yang sangat tajam guna mencari makanan (darah ) untuk anak-anaknya. Gigitan nyamuk sebenarnya tidak jadi masalah kalau saja yang menggigit kita itu bukan nyamuk betina. Makanan dari nyamuk jantan ( sebenarnya nyamuk betian juga) adalah dari sari bunga tanaman, tetapi nyamuk betina butuh makan ( menghisap ) darah, karena mereka memerlukan protein untuk mematangkan telur, yang akan mereka taruh di permukaan air yang tenang nantinya..


Maka dari itu, nyamuk juga dikenal sebagai hewan vektor penularan penyakit yang bersinggungan dengan darah. Mereka bertanggungjawab atas merebaknya beberapa penyakit seperti yang disebutkan di atas tadi.
Nyamuk selalu dapat menemukan sasarannya untuk digigit karena mereka  "melihat" dengan gerakan, panas tubuh dan bau tubuh kita. Jadi dalam kegelapan kamarpun,meskipun kita mematikan semua lampu, lalu saat tidur kita menutup seluruh badan kita dengan selimut dari ujung kepala sampai kaki, tetapi sedikit saja kaki yang tersembul dari balik selimut dan desahan nafas kita yang hangat dari balik selimut maka nyamuk akan tahu kalau ada sasaran empuk yang dijadikan obyek gigitannya malam itu...maka bersiaplah untuk tidak nyenyak saat tidur, karena disamping gigitannya yang agak sakit dan gatal, suaranya yang berdenging-denging sekitar telinga akan membuat kita tidak nyaman saat tidur.

PROSES GIGITAN

Ketika si nyamuk (betina) menancapkan moncong tajamnya ke tubuh manusia, sang nyamuk akan menyuntikkan air liurnya yang bercampur dengan enzim pencernaan dan anti pembekuan darah. Anti pembekuan darah berguna agar darah yang dihisap tidak lekas membeku, karena darah cepat membeku saat terpapar dengan udara bebas. 
Proses ini berlangsung cepat, dan seolah-olah dia menyuntik seperti layaknya seorang perawat yang menyuntik pasiennya dengan spuitnya,padahal tidak begitu, dia membedah tubuh manusia seperti layaknya seorang dokter bedah yang membedah tubuh manusia..
Proses penggigitan itu tidak selelasi begitu saja saat dia menancapkan moncongnya..setelah kantongnya penuh terisi darah, dia mencabut moncongnya yang tajam itu dan meninggalkan air liurnya di kulit tubuh kita..Air liur itulah yang menimbulkan reaksi alergi pada kulit kita sehingga mengakibatkan bentol-bentol merah dan gatal

Begitulah, binatang bersayap penghisap darah yang menjadi musuh banyak orang..termasuk kami sekeluarga yang beberapa hari terakhir dibuat pusing karena semakin banyaknya mereka berkeliaran dalam rumah. Berbagai macam obat nyamuk sudah kami coba untuk mengusir mereka, tetapi semua seakan tak ada hasilnya. Setiap bangun di pagi hari, masing-masing kami pasti ada bentol-bentol merah terutama di wajah, kulit tangan dan kaki. Semakin jengkel karena yang paling banyak di gigit adalah revan, putra kecil kami. 
Saya sendiri sebenarnya agak kwatir juga dengan pemakaian obat nyamuk mengingat mama revan saat ini sedang mengandung calon adiknya revan. Saya takut nanti zat-zat beracun yang terkandung dalam obat nyamuk ini akan membahayakan janin. Jadi serba salah..Kalau sudah begini maka pilihan yang paling tepat adalah melindungi janin yang masih lemah dan rentan dengan zat-zat yang berbahaya itu...

Jumat, 30 Juli 2010

FATHER'S LOVE LETTER

Beberapa waktu yang lalu saya mendapatkan sebuah video yang luar biasa bagusnya dari teman sekerjaku. Saya merasa tersentuh dan tersapakan oleh video singkat itu. Video itu berisi surat cinta ALLAH yang selalu kita sebut BAPA dalam setiap doa dan permohonan kita. Mungkin anda sudah pernah melihat dan membacanya, dan saya yakin anda juga pasti sangat tersentuh oleh surat cinta dari BAPA kita yang baik ini...inilah petikan surat cinta BAPA itu untuk kita...

Segala perkataan yang engkau dengar ini adalah benar. Perkataan ini akan mengubah hidupmu, jika engkau mengijinkannya. Karena perkataan-perkataan ini berasal dari Hati ALLAH sendiri. Dia mengasihimu dan DIAlah BAPA yang telah engaku cari-cari sepanjang hidupmu. Inilah SURAT CINTA-NYA untukmu.................

Anak-KU.....
Engkau mungkin tidak mengenal AKU, Tetapi Aku mengenal segala sesuatu mengenai dirimu.

AKU mengetahui kalau engkau duduk atau berdiri, AKU mengenal segala jalanmu.
Bahkan setiap helai rambut kepalamu terhitung semuanya, karena engkau diciptakan dalam gambar dan rupa-KU.

Di dalam-KU, engkau hidup, engkau bergerak dan engkau ada, sebab engkau adalah keturunan-KU.

AKU mengenalmu bahkan sebelum engkau ada dalam kandung ibumu..

Aku memilihmu sebelum dunia diciptakan.

Engkau bukanlah suatu kesalahan, karena hari-harimu ada tertulis dalam Kitab-KU

Aku menentukan waktu yang tepat untuk kelahiranmu dan di mana engkau akan hidup.

Kejadianmu dahsyat dan ajaib.
Aku menenun engkau dalam kandung ibumu, dan membawamu keluar pada hari engkau dilahirkan.

Seringkali AKU tidak dipahami oleh mereka yang tidak mengenal-KU..

AKU tidaklah jauh dan bukan pemarah, tetapi AKU adalah KASIH yang sempurna..

Dan adalah kerinduanku untuk mencurahkan KASIH-KU kepadamu karena engkau adalah anak-KU dan AKU adalah BAPA-mu.

AKU memberikan kepadamu lebih daripada yang dapat diberikan bapamu di dunia, karena AKU adalah BAPA yang sempurna.

Setiap anugerah yang kau terima berasal daripada-KU. Karena AKU adalah pemeliharamu dan AKU menyediakan segala yang kau perlukan.

Rancangan-KU bagimu adalah masa depan yang penuh harapan, karena AKU mengasihimu dengan KASIH yang abadi.

Pikiran-KU akan engkau tidaklah terhitung bagaikan pasir di tepi pantai dan AKU bergirang akan engkau dengan sukacita dan sorak sorai.

AKU tidak akan pernah berhenti berbuat baik padamu karena engkau adalah harta kesayangan-KU.

AKU akan menguatkan engkau dengan segenap hati dan jiwa-KU dan AKU akan menunjukkan padamu hal-hal yang besar dan ajaib.

Jika engkau mencari AKU dengan segenap hatimu, engkau akan menemukan AKU.

Bergembiralah di dalam-KU maka AKU akan memberikan padamu kerinduan yang ada dalam hatimu, karena AKU-lah yang mengerjakan di dalam kerinduan itu.

AKU dapat melakukan yang jauh lebih banyak daripada yang dapat engkau bayangkan, karena AKU penghiburmu yang abadi.

AKU-lah juga BAPA yang menghiburmu dalam segala penderitaanmu, saat engkau sedang terluka.

AKU berada di dekatmu seperti seorang gembala yang menggembalakan dombanya, AKU membawamu dekat di hati-KU.

Suatu hari nanti, AKU menghapus semua air matamu dan AKU akan mengangkat semua kesengsaraan yang engkau derita selama hidupmu.

AKU-lah BAPA-mu dan AKU mengasihimu, sebagaimana AKU mengasihi PUTRAKU,YESUS, karena di dalam DIA-lah KASIHKU dinyatakan kepadamu.

DIA-lah gambar wujud dari keberadaan-KU. IA datang untuk menyatakan bahwa AKU berada di pihakmu dan bukan untuk melawanmu. Dan untuk memberitahumu bahwa AKU tidak memperhitungkan segala pelanggaranmu.
IA mati supaya AKU dan engkau dapat diperdamaikan. Kematian-NYA adalah pernyataan terbesar akan KASIHKU padamu.

AKU merelakan segala yang AKU kasihi demi mendapatkan kasihmu.
Jika engkau menerima anugerah ANAKKU,YESUS, engkau juga menerima AKU. Dan tidak akan ada yang dapat memisahkan engkau dari KASIHKU.

Kembalilah dan AKU akan mengadakan pesta terbesar yang pernah ada di Surga.
AKU selamanya adalah BAPA dan untuk selamanya AKU tetaplah BAPA.

Pertanyaanku adalah maukah engkau menjadi ANAKKU??
AKU menanti-nantikan engkau.......




Salam Kasih
BAPA-mu, ALLAH MAHAKUASA...



Kamis, 29 Juli 2010

SEKALI LAGI TENTANG ANAK YG JADI KORBAN KEBIADABAN ORANG TUA

Beberapa waktu yang lalu saya telah berbagi cerita bagaimana seorang ibu Tiri yang tega menghabisi nyawa anak angkatnya. Belum lenyap benar cerita itu dari ingatan kita, kemarin kita kembali dikejutkan oleh sebuah berita yang sangat menggugah nurani. Sesosok bayi tak bernyawa ditemukan di dekat wc sebuah sekolah negeri di kota Surabaya ini. Penemuan ini menggemparkan seluruh warga sekolah..Siapa gerangan ibu bayi malang tak berdosa ini, yang begitu tega menghabisi nyawanya dan menelantarkannya di halaman sekolah tersebut..?

Edan...dunia semakin rusak dan kacau oleh ulah  manusia yang tidak punya hati nurani.. Setelah diselidiki oleh pihak kepolisian, akhirnya diketahui bahwa ibu yang tega berbuat senekat itu adalah siswa kelas satu SMU dari sekolah tersebut. Ya ampun...remaja yang masih berusia 15 tahun itu sudah harus melahirkan anak di saat teman-teman sebayanya menikmati masa remaja yang penuh ceria dan canda tawa..

DARI KELUARGA BERMASALAH

Menurut berita yang saya baca, ternyata remaja putri itu berasal dari keluarga yang bermasalah. Orang tuanya sering terlibat konflik atau cekcok..karena masalah rumah tangga. Ayahnya ada affair dengan perempuan lain. Ketidakharmonisan itu membuat anak-anaknya tidak mendapatkan perhatian yang serius. perilaku dan pergaulan anak di dalam dan diluar rumah lepas dari perhatian mereka. Anakpun kian bebas dalam bergaul hingga tak mampu mengontrol diri. Tidak ada sosok orang tua yang bisa jadi panutan atau tempat untuk mencurahkan segala keluh kesah mereka. Akhirnya mereka mencari solusi di luar rumah dari siapa saja dan apa saja. Bisa dari teman-temannya atau juga dengan berselancar di dunia maya..Dan kebanyakan anak-anak atau remaja yang bermasalah berasal dari latar belakang keluarga yang juga bermasalah atau broken home..

PERGAULAN BEBAS

Arus informasi lewat TV, Koran dan internet belakangan ini sangat berpengaruh pada perilaku remaja akhir-akhir ini. Apa yang mereka lihat, baca dan dengar sangat mempengaruhi pola pikir mereka. Apabila tidak dibacking oleh iman yang kuat dan kontrol yang ketat dari orang tua dan para guru, bukan tidak mungkin para remaja yang sedang mencari identitas diri itu akan lepas kendali dan terjun dalam arus pergaulan yang bebas. Dan salah satu efek dari pergaulan bebas ini adalah adanya perilaku seks bebas dan melakukannya sebelum waktunya, meski mereka masih remaja dan sedang dalam usia sekolah. Efek berantai selanjutnya dari seks di usia dini ini adalah si remaja ini akan mengalami kehamilan dini dan menjadi orang tua sebelum waktunya...

Itulah yang terjadi pada remaja SMU di Surabaya Barat ini, dia mengalami kehamilan dini karena akibat dari pergaulan bebas yang diluar kontrol orang tua yang juga tidak memperhatikan perkembangan anak-anak mereka. Karena dia belum siap menjadi orang tua, maka yang menjadi  korban berikutnya adalah anak yang dilahirkannya tidak dibiarkan hidup..Sangat sadis dan tragis, bayi tak berdosa yang tidak tahu apa-apa jadi korban ketidaksiapan ibunya yang masih belia.
Masih banyak cerita serupa yang mungkin tidak terekspose ke media. Sangat memprihatinkan...
Sangat ironis, Indonesia yang mengaku bangsa beragama dan sangat menjunjung tinggi nilai moral mengalami degradasi moral dan iman yang luar biasa. Kasus-kasus kriminal seperti pembunuhan bayi tak berdosa seperti di atas, belakangan bermunculan bak jamur dimusim hujan. 
Belum lagi perilaku para publik figur dan para tokoh di negeri ini yang mestinya bisa jadi panutan warga atau masyarakat yang mengidolakan mereka masih sangat jauh dari kata pantas untuk dicontohi atau diteladani. 

 KEMBALI KE KELUARGA

Keluarga adalah tempat pertama anak belajar tentang nilai-nilai peradaban seperti saling mencintai, saling membantu, saling menghargai dan tempat pertama anak mendapatkan nilai-nilai keimanan yang bisa membentengi diri dari segala godaan dan aneka cobaan. Untuk itu hendaknya kita bisa menciptakan situasi yang kondusif dalam rumah kita, sehingga nilai-nilai peradaban dan nilai-nilai keagamaan bisa ditaburkan dan selanjutnya tumbuh dengan subur dalam diri setiap anggota keluarga. 
Suasana rumah yang penuh dengan percekcokan dan perselisihan terutama bila itu ditunjukkan oleh kedua orang tua, akan sangat mengganggu pertumbuhan dan perkembangan mental, psikologis seluruh anggota keluarga terutama anak-anak. Apalagi kalau akibat kemelut rumah tangga itu menjadikan anak tidak diperhatikan dan didengar. Anak-anak akan mencari situasi yang menurut mereka nyaman di luar rumah dan mencari pemecahan atas masalah mereka tidak kepada orang tuanya tetapi kepada teman-temannya atau ke siapa saja.
Semoga rumah tidak hanya menjadi tempat singgah sesaat saja lalu pergi lagi lantaran ketidaknyamanannya. 
Untuk itu tugas orang tualah yang paling dibutuhkan di sini untuk menciptakan situasi rumah yang aman, nyaman dan kondusif bagi bertumbuh dan berkembangnya nilai-nilai peradaban dan keimanan. Dan itu akan berhasil kalau seluruh anggota keluarga, entah itu ayah,ibu maupun anak-anak turut berperan aktif dalam menciptakan lingkungan yang sehat dalam keluarga. 
Dengan demikian angka kriminal, pernikahan dini dan diluar nikah bisa dicegah. Tidak ada lagi bayi-bayi malang yang tak berdosa jadi korban ketidaksiapan orang tuanya.......SEMOGA...

Rabu, 21 Juli 2010

WANITA TERMUDA DAN TERTUA YANG MELAHIRKAN ANAK

Pagi ini, saat menelusuri berita di VIVAnews (salah satu portal favoritku), saya menemukan dua berita yang cukup mengejutkan dan diluar nalar saya sebagai orang yang mengerti sedikit tentang kesehatan. Jangankan saya yang pernah belajar tentang anatomi dan fisiologi tubuh manusia, orang awam sekalipun pasti akan kaget dan setengah tak percaya bila membaca berita tersebut. Bagaimana mungkin seorang wanita yang sudah berusia 70 tahun bisa melahirkan sepasang anak kembar..? Lebih tidak mungkin lagi bila seorang anak yang masih berusia 5 tahun bisa hamil dan melahirkan seorang bocah laki-laki dengan berat badan yang normal. Rentetan pertanyaan berikutnya pasti akan bermunculan, tetapi toh kenyataannya hal itu sudah pernah terjadi dan itulah yang saya baca pagi ini.
                               Omraki Panwar dan anak kembarnya

Diberitakan bahwa ada dua orang ibu berusia 70 tahun di India yang melahirkan, mereka adalah Omraki Panwar dan Rajo Devi Lohan. Mereka berdua hamil dan melahirkan anak melalui program bayi tabung. Menurut Vivanews, yg juga mengutip berita yang dirilis oleh Daily Mail, Sang Ibu Panwar sengaja menjual ternak dan kebunnya serta menghabiskan seluruh tabungannya untuk program bayi tabung tersebut. Dia nekat melakukan/mengikuti program bayi tabung ini karena dirinya belum memiliki anak laki-laki (sebelumnya sudah memiliki dua anak perempuan), yang akan meneruskan atau menjaga warisan keluarga. Sebuah aksi yang nekat karena sangat beresiko. Kita semua tahu bahwa usia 70 tahun adalah usia yang sudah tidak mungkin lagi untuk hamil apalagi melahirkan. Jangankan 70 tahun, menurut aturan kesehatan, usia di atas 35 tahun saja, bagi wanita merupakan usia yang sangat rawan dan beresiko menganggu kesehatan ibu dan janin bila hamil dan melahirkan anak. Lalu sebegitu pentingkah anak laki-laki bagi ibu itu sampai dia rela mengorbankan dirinya dan juga anak yang dikandungnya itu..? Kadang kala saat berhadapan dengan adat istiadat, segala aturan kesehatan akan di terabas dan dilanggar, sekalipun nyawa adalah taruhannya. Dan hal itulah yang terjadi dengan ibu berusia 70 tahun itu..Hanya untuk mendapatkan anak laki-lai sebagai penerus atau penjaga warisan keluarga, dia rela untuk hamil lagi. Dan satu hal yang juga patut dipuji dari ibu 70 tahun ini adalah dia berusaha memberikan ASI Eksklusif untuk sepasang anak kembarnya. Masih mungkinkah itu diberikan...????

Satu hal lagi yang bikin saya sangat terperanjat adalah saat melihat topik/judul berita yang berbunyi : Ibu termuda, melahirkan di usia 5 tahun. Penasaran, saya coba mengklik untuk melihat keseluruhan beritanya. Ternyata itu terjadi sekitar tahun 1939, di Peru (salah satu negara di Amerika Latin). Kejadian ini menimpa seorang anak perempuan 5 tahun bernama Lina Medina. Menurut berita yang ditulis VIVAnews, Kisah itu berawal saat masih berusia 5 tahun, bocah perempuan ini mengalami perubahan dalam tubuhnya. tidak seperti anak sebaya lainnya. Bagian perut dan payudaranya terus membesar. Oleh orang tuanya, dia di bawa ke rumah sakit. Semula dokter mengira, anak ini menderita tumor. tetapi setelah diperiksa ternyata dia sedang mengandung dan usia kehamilannya sudah 8 bulan. Satu setengah bulan setelah diperiksa, tepatnya tanggal 14 Mei 1939 dia melahirkan bayi laki-laki yang normal dgn berat 2,7 kg. Percaya ga percaya, itu telah terjadi. Lali kenapa itu bisa terjadi...?
                      Dr Geraldo Lozada, Lina Medna dan Gerardo (anaknya)
  
Menurut penuturan Dr Edmundo Escomel kepada La Presse Medicale, Ibu muda ini mengalami gangguan hormonal sejak bayi. Ia mengalami pubertas yang ditandai datangnya haid sejak dia berusia 2 bulan. Pada usia 4 tahun, payudaranya sudah tumbuh layaknya seorang gadis. Bisa jadi secara umum alat reproduksinya saat itu sudah matang. Tetapi sayangnya, tidak diketahui siapa ayah biologis dari anak yang telah dilahirkannya. Ayah dari Lina Medina sendiri sempat ditangkap sebagai pelakunya tetapi dilepaskan kembali karena tidak cukup bukti.

Hemm, dua berita yang cukup menggelitik dan menampilkan kepada kita semua, betapa hidup ini penuh dengan aneka keanehan-keanehan yang kadang-kadang terjadi di luar kebiasaan-kebiasaan umum dan di luar akal sehat kita. Keanehan yang muncul kadang karena ulah/perbuatan nekat manusianya sendiri seperti yang dialami oleh ibu 70 tahun di India itu. Tetapi juga keanehan yang tidak dikehendaki, yang diluar kendali manusia. Saat Lina Medina mengalami pubertas yang jauh lebih awal dari semestinya, tentu itu terjadi bukan atas keinginannya. Gangguan hormonal sejak bayi membuat organ kewanitaannya jadi lebih cepat matang dibanding anak-anak seusianya. Tetapi sayangnya, dia harus menjalankan peran sebagai ibu jauh sebelum waktunya juga akibat ulah laki-laki tidak bertanggungjawab...Kasihan sekali. Sudah mengalami penderitaan karena gangguan hormonal, dibuat tambah mendertia lagi karena harus mengandung dan melahirkan anak saat dia masih harus bermain-main dengan teman-teman kecilnya..
Terima kasih VIVAnews, karena telah menyuguhkan dua berita aneh tapi nyata untuk saya di pagi yang cerah ini....